Pemerintah Kota Banjarmasin Resmi Launching Layanan Panggilan Darurat Call Center 112

 


Launching di buka dan di resmikan langsung oleh Wali Kota Banjarmasin, H Ibnu Sina di hadiri juga Forkompimda dan seluruh Kepala SKPD lingkup Pemko Banjarmasin.

LAYANAN EMERGENCY CALL TERPUSAT 112 TELAH AKTIF

Layanan ini merupakan layanan darurat terpadu yang dapat diakses oleh seluruh masyarakat Kota Banjarmasin secara gratis 24 jam sehari, 7 hari seminggu. Masyarakat dapat menggunakan Layanan 112 untuk:


Melaporkan situasi darurat, seperti:

     Kebakaran

     Kecelakaan

     Bencana alam

     Tindak kriminal

     Gangguan kesehatan

     Keadaan darurat lainnya

 

Meminta bantuan, seperti:

     Ambulans

     Pemadam kebakaran

     Polisi

     Tim SAR

 

Cara menggunakan Layanan 112:

Hubungi 112 dari telepon rumah, telepon genggam, atau perangkat telekomunikasi lainnya.

Tetap tenang dan jelaskan situasi darurat kepada operator dengan jelas.

Ikuti instruksi yang diberikan oleh operator.

 

Mari kita bersama-sama memanfaatkan Layanan 112 untuk meningkatkan keamanan dan keselamatan di Kota Banjarmasin.

Kelurahan Seberang Mesjid

Seberang Mesjid adalah salah satu kelurahan di kecamatan Banjarmasin Tengah, Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Indonesia. Dinamakan "seberang mesjid" karena dahulu kampung ini berseberangan dengan Masjid Jami Banjarmasin yang pertama kali dibangun pada tempo dulu terletak di tepi sungai Martapura, sebelum dipindahkan ke tempatnya yang sekarang. Salah satu yang nampak menonjol di kampung ini adalah umat Islamnya yang sebagian berasal dari golongan Jamaah Tabligh. Kampung ini terletak di sebelah hilir dari Kelurahan Melayu.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama